Tautan-tautan Akses

Duo Daft Punk Bubar Setelah 28 Tahun


Daft Punk tampil di Penghargaan Grammy tahunan ke-59 pada hari Minggu, 12 Februari 2017, di Los Angeles. (Foto: AP/Matt Sayles/Invision)
Daft Punk tampil di Penghargaan Grammy tahunan ke-59 pada hari Minggu, 12 Februari 2017, di Los Angeles. (Foto: AP/Matt Sayles/Invision)

Daft Punk, duo Perancis pemenang Grammy, mengumumkan bahwa mereka bubar setelah 28 tahun berkarya bersama.

Musisi dengan genre elektronik itu menyampaikan berita tersebut pada Senin (22/2) dalam video berdurasi delapan menit yang diberi judul "Epilog." Seorang humas mewakili grup itu mengkonfirmasi perpisahan tersebut.

Kelompok Daft Punk, yang terdiri dari Thomas Bangalter dan Guy-Manuel de Homem-Christo, telah meraih sukses besar selama bertahun-tahun. Keduanya berhasil membawa pulang enam Grammy Awards dan meluncurkan hit internasional di antaranya “One More Time,” “Harder, Better, Faster, Stronger” dan “Get Lucky. "

Daft Punk merilis album debut mereka pada 1993. [mg/ka]

XS
SM
MD
LG