Tautan-tautan Akses

Gunung Sinabung Terus Muntahkan Abu Panas


Penduduk desa mengamati jalur aliran awan panas dari letusan Gunung Sinabung. Desa Gamber, Sumut (AP Photo/Binsar Bakkara)
Penduduk desa mengamati jalur aliran awan panas dari letusan Gunung Sinabung. Desa Gamber, Sumut (AP Photo/Binsar Bakkara)

Paling sedikit 6 orang tewas akibat letusan Gunung Sinabung. Para pejabat mengatakan gunung berapi tersebut terus memuntahkan abu panas hari Minggu.

Para pejabat Indonesia mengatakan paling sedikit 6 orang tewas setelah letusan sebuah gunung berapi.

Letusan Gunung Sinabung hari Sabtu di provinsi Sumatera Utara memuntahkan abu vulkanis ke desa Gamber di dekatnya, dalam zona bahaya yang terletak 4 kilometer dari kawah gunung berapi itu.

Para pejabat mengatakan gunung berapi itu terus memuntahkan abu panas hari Minggu, keadaan yang membahayakan bagi para petugas SAR yang mencari orang-orang yang selamat dan korban.

Gunung berapi itu diam selama 4 abad sebelum letusan baru mulai dalam abad ke-21.

Gunung Sinabung termasuk di antara lebih dari 120 gunung berapi aktif di Indonesia yang rawan terhadap bencana seismik karena letaknya di “Lingkaran Api” Pasifik, deretan gunung berapi berbentuk busur yang mengelilingi Samudera Pasifik. [gp]

XS
SM
MD
LG