Tautan-tautan Akses

Hasil Pemilu AS Sesuai Harapan, Bursa Saham Dunia Menguat


Para pejalan kaki melintas papan informasi saham yang menunjukkan indeks Nikkei 225 di depan sebuah perusahaan sekuritas di Toky
Para pejalan kaki melintas papan informasi saham yang menunjukkan indeks Nikkei 225 di depan sebuah perusahaan sekuritas di Toky

Bursa-bursa saham dunia menguat, Rabu (7/11), ditopang oleh hasil pemilu paruh waktu AS yang dinilai sesuai dengan harapan para investor.

Meski pihak Demokrat menang di DPR, investor tidak mengantisipasi penghapusan pemotongan pajak dan pemberlakuan regulasi federal yang baru.

Demokrat merebut lebih dari 23 kursi yang dibutuhkan untuk memegang kendali di DPR, dan Republik memperbesar jumlah kursi mereka di Senat, sehingga menyebabkan saham internasional mengalami kenaikan.

Indeks Financial Times naik 1 persen, dan indeks Hang Seng naik lebih dari 3 persen.

Pada siang hari di Amerika, indeks S&P 500 menguat hampir 1,5 persen, Dow Jones naik lebih dari 1,5 persen, dan NASDAQ naik lebih dari 2,3 persen.[jm]

Recommended

XS
SM
MD
LG