Tautan-tautan Akses

Helikopter Libya Ditembak Jatuh, Sedikitnya 9 Tewas


Helikopter yang diserang di lepas pantai Libya. (Foto: Ilustrasi)
Helikopter yang diserang di lepas pantai Libya. (Foto: Ilustrasi)

Pihak Islamis menuduh pemerintah saingannya yang berbasis di Tobruk menembak jatuh helikopter itu. Para pejabat Tobruk membantah bertanggung jawab.

Sebuah helikopter yang membawa para anggota pemerintahan Islamis yang berbasis di Tripoli, Libya, ditembak jatuh hari Selasa (27/10), menewaskan sedikitnya sembilan orang.

Tidak jelas berapa banyak orang dalam pesawat itu, tetapi para pejabat mengatakan mereka memperkirakan tidak ada orang yang selamat.

Helikopter tersebut lepas landas dari Tripoli dan jatuh di laut sebelah barat Almaya.

Pihak Islamis menuduh pemerintah saingannya yang berbasis di Tobruk menembak jatuh helikopter itu. Para pejabat Tobruk membantah bertanggung jawab.

Libia terpecah antara pemerintahan Islamis yang merebut Tripoli dan parlemen yang diakui internasional yang melarikan diri ke timur di Tobruk.

Usaha PBB untuk menengahi pembentukan pemerintah persatuan sebegitu jauh telah gagal.

Libia telah menghadapi kekacauan dan dalam ketidakpastian politik sejak diktator Moammar Gadhafi digulingkan dan dibunuh tahun 2011. [gp]

XS
SM
MD
LG