Sinterklas bisa mengantar kado-kado Natal kepada anak-anak perempuan dan laki-laki yang berkelakuan baik, setelah seseorang yang spesial pergi ke Kutub Utara untuk memberikan vaksin virus corona.
Anthony Fauci, pakar penyakit menular terkemuka di AS, pada Sabtu (19/12) mengatakan dia sendiri yang memvaksinasi Sinterklas.
"Saya melakukannya untuk kalian karena saya khawatir kalian akan sedih," katanya Sabtu (19/12) dalam sebuah program TV yang diadakan CNN dan "Sesame Street." Dalam acara itu, anak-anak bertanya apakah Sinterklas bisa dengan aman memasuki rumah-rumah pada 25 Desember.
"Saya melakukan perjalanan ke Kutub Utara; Saya kesana dan saya memvaksinasi Sinterklas secara langsung. Saya mengukur tingkat kekebalan tubuhnya, dan dia sudah dinyatakan aman untuk bepergian," kata Fauci.
"Dia boleh meluncur dari cerobong asap, dia boleh menaruh kado-kado... kalian tak perlu khawatir."
Kabar baik itu disampaikan Fauci ketika negara-negara di seluruh dunia mengalami lonjakan kasus Covid-19. Jutaan warga di Inggris dan Italia bersiap-siap untuk merayakan hari libur itu di bawah larangan keluar rumah yang ketat.
AS, negara yang mengalami jumlah kematian terbanyak akibat Covid-19, memulai kampanye vaksinasi massal pekan ini. [vm/ah]
Terkait
Paling Populer
1