Para pejabat Italia mengatakan telah menyelamatkan sedikitnya 7.000 migran dari perahu-perahu kecil di Laut Tengah hanya dalam dua hari terakhir.
Menurut mereka, sekitar 2.000 migran berhasil diselamatkan pada Jumat (24/6), setelah sehari sebelumnya membantu penyelamatan sekitar 5.000 orang lainnya.
Kapal-kapal Italia beserta kapal-kapal lain milik Doctors Without Borders (MSF) melakukan lebih dari 40 operasi penyelamatan dengan mengangkat para migran tersebut dari perahu-perahu karet yang kecil dan berjubel.
Para migran yang diyakini datang dari negara-negara Arab dan Afrika sub-Sahara itu sedang berupaya mencapai Eropa.
Pihak berwenang mengatakan setelah berhentinya selama seminggu, cuaca buruk bertanggung jawab atas peningkatan upaya penyeberangan melalui laut sementara para penyelundup manusia melanjutkan operasi ilegal mereka.
Sebagian besar penyeberangan itu dimulai di Libya, di mana Angkatan Laut mengatakan mereka mencegat 1.000 migran di perairan Libya hari Kamis (23/6). [gp]