Tautan-tautan Akses

India Janji Dukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB


PM India Manmohan Singh (kanan) menerima kunjungan Presiden Palestina Mahmoud Abbas di New Delhi, India (11/9).
PM India Manmohan Singh (kanan) menerima kunjungan Presiden Palestina Mahmoud Abbas di New Delhi, India (11/9).

India menjanjikan bantuan 10 juta dolar untuk Otorita Palestina dan dukungan pada keanggotaan penuh Palestina di PBB.

PM Manmohan Singh mengumumkan janji bantuan dan dukungan India bagi Palestina itu setelah pertemuan dengan Presiden Palestina Mahmoud Abbas di New Delhi, hari Selasa (11/9).

Singh mengatakan dukungan untuk Palestina menjadi tonggak kebijakan luar negeri India. Ia menegaskan lagi dukungan untuk cita-cita Palestina mendirikan negara merdeka dengan Yerusalem Timur sebagai ibukotanya, berdampingan dalam perdamaian dengan Israel.

Sementara Presiden Mahmoud Abbas mengatakan, Palestina tetap berkomitmen pada solusi dua negara dengan Israel, dengan tapal batas sebelum Perang Enam Hari tahun 1967.

Pemerintah India sejak lama menjadi sekutu diplomatik terkuat Palestina.

Recommended

XS
SM
MD
LG