Tautan-tautan Akses

 
Pakistan: Pasukan India Tewaskan 3 Warga Sipil di Kashmir

Pakistan: Pasukan India Tewaskan 3 Warga Sipil di Kashmir


Pasukan India melakukan patroli di wilayah Kashmir dekat perbatasan Pakistan (foto: dok).
Pasukan India melakukan patroli di wilayah Kashmir dekat perbatasan Pakistan (foto: dok).

Pakistan mengatakan pasukan India melepaskan tembakan ke seberang perbatasan di daerah Kashmir, Himalaya, menewaskan 3 orang sipil dan melukai 6 lainnya, Senin (7/11).

Para pejabat Pakistan mengatakan pasukan India melepaskan tembakan ke seberang perbatasan di daerah Kashmir, Himalaya, yang disengketakan, menewaskan 3 orang sipil dan melukai 6 lainnya sementara pasukan India dan Pakistan terus tembak-menembak senjata berat.

Adnan Khurshid, seorang pejabat setempat, mengatakan hari Senin bahwa pasukan India menembak ke arah penduduk sipil di tiga desa di Pakistan timur. Ia mengatakan tiga orang sipil luka-luka.

Waheed Khan, pejabat daerah Neelum, mengatakan peluru artileri India meledak dekat sebuah rumah di daerah Hatmuqam, melukai 3 orang.

Seorang juru bicara angkatan darat India, Kolonel Nitin Joshi, menuduh pasukan Pakistan melepaskan tembakan yang tidak beralasan ke wilayah India tetapi mengatakan tidak menjatuhkan korban. Joshi mengatakan tentara India membalas dengan “tembakan besar-besaran.”

Kashmir terbagi antara India dan Pakistan dan kedua negara mengklaim seluruh daerah itu. [gp]

Recommended

XS
SM
MD
LG