Tautan-tautan Akses

Iran Selenggarakan Pemilu Parlemen Babak Kedua


Warga Iran memeriksa daftar kandidat parlemen di sebuah TPS di Teheran, Iran (4/5).
Warga Iran memeriksa daftar kandidat parlemen di sebuah TPS di Teheran, Iran (4/5).

Rakyat Iran memberi suara dalam pemilihan babak kedua anggota parlemen hari Jumat yang dapat membentuk para peserta pemilihan presiden tahun 2013.

Enam puluh lima kursi diperebutkan dari 290 kursi parlemen, dan 25 dari kursi itu di ibukota, Teheran.

Kaum konservatif yang menentang Presiden Mahmoud Ahmadinejad memenangkan mayoritas kursi dalam babak pertama pemilihan bulan Maret.

Banyak dari penentang Ahmadinejad adalah orang-orang yang setia kepada pemimpin tertinggi Ayatollah Ali Khamenei.

Para analis mengatakan hubungan antara kedua tokoh tersebut telah menjadi terganggu. Presiden mengecewakan para pendukung Khamenei tahun lalu ketika ia menantang wewenang pemimpin tertinggi itu dalam pengangkatan pejabat tinggi pemerintahan.

Laporan media pemerintah Iran mengatakan pemimpin tertinggi mendesak rakyat memberi suara hari Jumat dengan mengatakan semakin banyak kertas suara yang dicoblos, semakin berani, mampu dan kuat para pejabat yang terpilih.

Ahmadinejad sedang memangku masa jabatan kedua atau yang terakhir, tetapi hasil pemilu hari Jumat dapat mempengaruhi pemilihan penggantinya.

Pemilihan umum itu diadakan ketika sekarang ini Iran merasakan tekanan ekonomi yang meningkat akibat sanksi internasional karena program nuklirnya yang mencurigakan.
XS
SM
MD
LG