Tautan-tautan Akses

Jaminan 150 Ribu Dolar bagi Tersangka Pembunuh Remaja Florida


Foto petugas siskamling sukarela, George Zimmerman (kiri) didakwa pembunuhan tingkat dua pada kasus penembakan Trayvon Martin (kanan) (Foto: dok). Foto kombinasi ini diambil dari buku foto kantor polisi Seminole County, Florida (11/4).
Foto petugas siskamling sukarela, George Zimmerman (kiri) didakwa pembunuhan tingkat dua pada kasus penembakan Trayvon Martin (kanan) (Foto: dok). Foto kombinasi ini diambil dari buku foto kantor polisi Seminole County, Florida (11/4).

Zimmerman, berusia 28 tahun, dituduh melakukan pembunuhan tingkat dua dalam penembakan yang menewaskan Trayvon Martin pada 26 Februari.

Hakim Florida menetapkan uang jaminan 150 ribu dolar bagi sukarelawan Siskamling yang didakwa membunuh seorang remaja berkulit hitam berusia 17 tahun Trayvon Martin. Hakim setuju membebaskan George Zimmerman dengan uang jaminan dalam sidang hari Jumat, di mana Zimmerman meminta maaf kepada keluarga Martin.

Zimmerman, berusia 28 tahun, dituduh melakukan pembunuhan tingkat dua dalam penembakan yang menewaskan Trayvon Martin pada 26 Februari. Hakim menetapkan sejumlah syarat untuk pembebasan Zimmerman, termasuk pemantau elektronik yang menurutnya dimaksudkan agar Zimmerman tidak bisa dibebaskan hari Jumat. Zimmerman juga tidak boleh memiliki pistol atau minum alkohol dan harus mematuhi jam malam.

Istri dan orangtua Zimmerman memberi kesaksian melalui telepon hari Jumat, bahwa ia tidaklah berbahaya.

Jaksa menyatakan Zimmerman menargetkan Martin berdasarkan ras, menganggap remaja itu berpotensi melakukan kejahatan dan menghadapinya. Padahal, Martin tidak bersenjata dan dalam perjalanan pulang dari toserba.

Zimmerman, lelaki Hispanik berkulit putih, mengakui membunuh Martin, tetapi menyatakan ia melakukannya untuk bela diri karena remaja tersebut menyerangnya.
XS
SM
MD
LG