Tautan-tautan Akses

Jepang Buka Kembali Fasilitas Tenaga Nuklir


PLTN Sendai "Kyushu Electric Power" di Satsumasendai, provinsi Kagoshima, Jepang (Foto: dok).
PLTN Sendai "Kyushu Electric Power" di Satsumasendai, provinsi Kagoshima, Jepang (Foto: dok).

Gubernur Yuchiro Ito dalam sebuah konferensi pers, Jumat (7/11), menyampaikan bahwa kedua unit di fasilitas tenaga nuklir Sendai akan mulai beroperasi setelah selesainya pengecekan keselamatan operasional.

Gubernur provinsi Kagoshima di Jepang selatan, Yuchiro Ito, telah memberikan persetujuan final tentang pembukaan kembali sebuah fasilitas nuklir, fasilitas pertama yang akan memulai kembali operasinya di bawah undang-undang keamanan yang baru.

Undang-undang keamanan baru itu diberlakukan setelah hancurnya pabrik Fukushima pada tahun 2011 akibat tsunami.

Gubernur Yuchiro Ito dalam sebuah konferensi pers, Jumat (7/11), menyampaikan bahwa kedua unit di fasilitas tenaga nuklir Sendai akan mulai beroperasi setelah selesainya pengecekan keselamatan operasional.

Sendai akan menjadi pabrik tenaga nuklir pertama di Jepang yang akan mulai beroperasi, sejak 48 fasilitas terakhir ditutup bulan September 2013, di tengah-tengah keprihatinan masyarakat tentang keamanannya. Fasilitas Sendai diduga akan dibuka kembali tahun depan.

Recommended

XS
SM
MD
LG