Tautan-tautan Akses

Jet Militer MiG-29 Jatuh di Polandia


Reruntuhan pesawat jet MiG-29 milik Angkatan Udara Polandia yang jatuh pada saat melakukan latihan terbang malam, ditemukan di sebuah ladang dekat kota Paslek, di di kawasan utara Polandia, Jumat, 6 Juli 2018. Pilot jet buatan Soviet tersebut tewas, meskipun sempat melontarkan dirinya sebelum pesawat jatuh.
Reruntuhan pesawat jet MiG-29 milik Angkatan Udara Polandia yang jatuh pada saat melakukan latihan terbang malam, ditemukan di sebuah ladang dekat kota Paslek, di di kawasan utara Polandia, Jumat, 6 Juli 2018. Pilot jet buatan Soviet tersebut tewas, meskipun sempat melontarkan dirinya sebelum pesawat jatuh.

Sebuah jet militer MiG-29 Polandia jatuh dalam penerbangan malam di Polandia Utara, sebut Kementerian Pertahanan, Jumat (6/7).

Pilot yang berusia 33 tahun dan namanya tidak disebutkan itu tewas, meskipun ia berhasil melontarkan diri sebelum pesawat jatuh. Mayatnya ditemukan beberapa ratus meter dari puing-puing pesawat.

Pilot Angkatan Udara Polandia itu memiliki sekitar 800 jam terbang.

Kantor berita Associated Press melaporkan bahwa pihak berwenang Polandia telah memerintahkan semua jet MiG-29 tua buatan Soviet tidak diterbangkan sambil menunggu hasil investigasi.

Polandia memiliki sekitar 30 jet tempur MiG-29 yang telah beroperasi selama hampir 30 tahun, dan secara bertahap menggantinya dengan pesawat F-16 buatan Amerika Serikat. [uh]

Recommended

XS
SM
MD
LG