Tautan-tautan Akses

Jet Tempur Turki Menghantam Sasaran Kurdi di Garis Depan Irak-Suriah


Pejuang dari Unit Perlindungan Rakyat Kurdi (YPG) memeriksa kerusakan di markas mereka setelah terkena serangan udara Turki di Gunung Karachok dekat Malikiya, Suriah, 25 April 2017.
Pejuang dari Unit Perlindungan Rakyat Kurdi (YPG) memeriksa kerusakan di markas mereka setelah terkena serangan udara Turki di Gunung Karachok dekat Malikiya, Suriah, 25 April 2017.

Jet-jet tempur Turki hari Selasa (25/4) menarget pejuang Partai Pekerja Kurdistan, PKK dan afiliasi utama Kurdi di garis depan Irak Suriah, dimana unit-unit pasukan Kurdi berperan penting dalam koalisi yang tidak terikat sepenuhnya dalam memerangi ekstremis ISIS.

Para pemantau dari Pengamat HAM Suriah dalam pernyataan Selasa malam mengatakan, sekurangnya 18 orang tewas dalam serangan itu dan memperingatkan angka kematian tampaknya akan meningkat.

Turki, Amerika dan Uni Eropa menyatakan PKK sebagai organisasi teroris karena memerangi pemerintah Ankara di Turki tenggara selama beberapa dekade untuk menuntut otonom. Militer Turki hari Selasa membela perluasan serangan udaranya itu.

“Untuk menghancurkan pusat teror ini, yang mengancam keamanan, persatuan dan integritas negara dan bangsa kita serta sebagai bagian dari hak kita berdasarkan hukum internasional, serangan-serangan udara telah dilancarkan” demikian bunyi pernyataan militer Turki. [my/al]

XS
SM
MD
LG