Tautan-tautan Akses

Jokowi: Upaya Pencarian dan Penyelamatan KRI Nanggala Masih Dilakukan


Presiden Jokowi dalam telekonferensi pers di Istana Kepresidenan Bogor, Kamis, 22 April 2021 memastikan pemerintah kerahkan segala kekuatan untuk temukan KRI Nanggala 402. (Foto: Courtesy/Biro Pers).
Presiden Jokowi dalam telekonferensi pers di Istana Kepresidenan Bogor, Kamis, 22 April 2021 memastikan pemerintah kerahkan segala kekuatan untuk temukan KRI Nanggala 402. (Foto: Courtesy/Biro Pers).

Presiden Joko Widodo, Minggu (25/4), mengatakan segala upaya terbaik dalam pencarian dan penyelamatan KRI Nanggala 402 telah dan masih akan dilakukan. Presiden mengimbau masyarakat untuk memanjatkan doa dan berharap yang terbaik bagi 53 awal kapal selam tersebut.

“Mereka adalah putra-putra terbaik bangsa, patriot terbaik penjaga kedaulatan negara,” ujar Jokowi dalam siaran akun Youtubenya.

Lebih lanjut Jokowi mengatakan ia telah mendapatkan laporan dari Panglima TNI dan Kepala Staf Angkatan Laut (AL) tentang upaya pencarian dan penyelamatan kapal selam KRI Nanggala 402 pada Sabtu (24/4).

TNI AL, katanya, telah menaikkan status KRI Nanggala 402 dari hilang kontak atau submiss menjadi tenggelam atau subsunk.

Jokowi menegaskan musibah tersebut mengejutkan seluruh rakyat Indonesia.

“Kita semua bangsa Indonesia menyampaikan kesedihan yang mendalam atas musibah ini, khususnya kepada seluruh keluarga awak kapal selam,” tukasnya.

TNI AL, Sabtu (24/4), mengatakan telah menemukan sejumlah barang dari kapal selam KRI Nanggala 402 yang hilang di perairan Selat Bali pada Rabu (21/4). Kapal selam buatan Jerman tahun 1977 itu diduga telah tenggelam. [ah/em]

Recommended

XS
SM
MD
LG