Tautan-tautan Akses

Kanselir Jerman Serukan Kesatuan Fiskal Eropa


Kanselir Jerman, Angela Merkel berbicara di depan parlemen Jerman hari Jumat (2/12).
Kanselir Jerman, Angela Merkel berbicara di depan parlemen Jerman hari Jumat (2/12).

Kanselir Jerman Angela Merkel menyerukan kesatuan fiskal Eropa dengan pengawasan anggaran yang lebih ketat.

Kanselir Jerman Angela Merkel mengusulkan hal itu dalam upaya menangani krisis utang benua itu dan menyelamatkan euro.

Merkel mengatakan di depan parlemen Jerman hari Jumat bahwa perlu dilakukan perubahan signifikan terhadap perjanjian Uni Eropa untuk menegakkan batas anggaran untuk ke-27 negara anggota, dan menghukum negara yang melanggar ketetapan itu. Ia mengatakan, masa depan euro tidak dapat dipisahkan dari kesatuan Eropa.

Merkel menolak seruan sebagian pakar finansial untuk menjual obligasi khusus dengan denominasi euro dan didukung negara-negara anggota Uni Eropa untuk menekan biaya hutang negara-negara Eropa yang mengalami krisis.

Ia menegaskan, itu tidak mungkin dapat dilaksanakan jika pemerintah tetap memegang kontrol atas anggarannya sendiri-sendiri. Ia juga menentang perluasan peran Bank Sentral Eropa, untuk membuatnya menjadi pemberi kredit sebagai upaya akhir.

Yunani, Irlandia, dan Portugal telah minta program talangan selama satu setengah tahun terakhir. Dikhawatirkan bahwa Italia, ekonomi terbesar ketiga di Eropa, mungkin membutuhkan program talangan, yang akan mengancam persatuan moneter Eropa dan dapat memicu resesi global lagi.

XS
SM
MD
LG