Presiden Afghanistan Hamid Karzai telah menerima keputusan DPR untuk memberhentikan dua orang menteri kabinetnya yang penting.
Namun, Karzai mengatakan hari Minggu, Menteri Pertahanan Abdul Rahim Wardak dan Menteri Dalam Negeri Bismillah Mohammadi akan terus memegang jabatan itu sampai ditunjuk penggantinya.
DPR mengeluarkan mosi tidak percaya atas kedua pejabat itu setelah terjadinya serangkaian serangan pemberontak dan penembakan lewat perbatasan yang katanya dilakukan oleh Pakistan.
Perkembangan terakhir itu terjadi ketika Presiden Karzai sedang berusaha keras menunjukkan kestabilan pemerintahannya menjelang penarikan semua pasukan asing dari Afghanistan akhir tahun 2014.
Namun, Karzai mengatakan hari Minggu, Menteri Pertahanan Abdul Rahim Wardak dan Menteri Dalam Negeri Bismillah Mohammadi akan terus memegang jabatan itu sampai ditunjuk penggantinya.
DPR mengeluarkan mosi tidak percaya atas kedua pejabat itu setelah terjadinya serangkaian serangan pemberontak dan penembakan lewat perbatasan yang katanya dilakukan oleh Pakistan.
Perkembangan terakhir itu terjadi ketika Presiden Karzai sedang berusaha keras menunjukkan kestabilan pemerintahannya menjelang penarikan semua pasukan asing dari Afghanistan akhir tahun 2014.