Tautan-tautan Akses

Kelompok HAM: Tentara Pemerintah Kepung Kawasan Pinggiran Ibukota Suriah


Warga Suriah berjalan melewati bangunan-bangunan yang rusak berat akibat bentrokan Tentara Pemberontak Suriah dan tentara pemerintah di Aleppo (4/12). Kelompok HAM melaporkan bahwa pasukan pemerintah telah menembakkan roket ke kawasan Daraya dan Moadamiah yang dikuasai pemberontak di sebelah barat daya ibukota, Jum'at (7/12).
Warga Suriah berjalan melewati bangunan-bangunan yang rusak berat akibat bentrokan Tentara Pemberontak Suriah dan tentara pemerintah di Aleppo (4/12). Kelompok HAM melaporkan bahwa pasukan pemerintah telah menembakkan roket ke kawasan Daraya dan Moadamiah yang dikuasai pemberontak di sebelah barat daya ibukota, Jum'at (7/12).

Kelompok Syrian Observatory for Human Rights mengatakan militer menembakkan roket ke kawasan Daraya dan Moadamiah yang dikuasai pemberontak, Jum'at (7/12).

Para aktivis Suriah mengatakan pasukan pemerintah telah membom dua kawasan di pinggiran Damaskus dan meningkatkan kekuatan militernya dalam usaha untuk merebut kembali kawasan yang dikontrol pemberontak itu.

Kelompok Syrian Observatory for Human Rights mengatakan Jumat ( militer menembakkan roket ke kawasan Daraya dan Moadamiah yang dikuasai pemberontak dan terletak di sebelah Barat Daya Ibukota. Kelompok itu khawatir, penguatan pasukan di kawasan pinggiran itu merupakan awal dari kemungkinan segera berlangsungnya serangan darat.

Hari Kamis, utusan perdamaian PBB Lakhdar Brahimi mengatakan, Amerika dan Rusia sepakat akan perlunya menemukan solusi kreatif untuk menjauhkan Suriah dari jurang kehancuran.

Brahimi melangsungkan pembicaraan tiga pihak dengan menteri luar negeri Amerika Hillary Clinton dan Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov di sela-sela pertemuan HAM di Dublin hari Kamis.
XS
SM
MD
LG