Tautan-tautan Akses

Kepolisian Uganda Bantah Peningkatan Ketegangan Jelang Pemilu


Para pendukung kandidat presiden dari partai oposisi Uganda (FDC), Kizza Besigy membawa bendera mereka dakan kampanye di kota industri Jinja, Uganda (12/2).
Para pendukung kandidat presiden dari partai oposisi Uganda (FDC), Kizza Besigy membawa bendera mereka dakan kampanye di kota industri Jinja, Uganda (12/2).

Fred Enanga, juru bicara kepolisian Uganda, mengatakan polisi sudah melancarkan kampanye nasional untuk membuang semua patung, karena katanya itu merupakan ancaman keamanan menjelang pemilihan presiden, legislatif dan pilkada.

Kepolisian Uganda membantah dengan tajam laporan media di negara itu bahwa ketegangan yang meningkat dalam kampanye pemilihan presiden saat ini dapat merongrong perdamaian di negara itu menjelang pemilu tanggal 18 Februari.

Para pejabat kepolisian mengatakan mereka sedang bekerjasama dengan militer dan badan-badan keamanan lain untuk memastikan lingkungan damai untuk memungkinkan para pemilih turut dalam proses pemilu.

Kepolisian mengatakan demikian, setelah komisi pemilu mengeluarkan pengarahan yang melarang penggunaan patung-patung menjelang pemilihan. Para pejabat komisi pemilu mengatakan ada peningkatan penggunaan patung oleh partai-partai politik untuk kampanye mereka, walaupun sudah dilarang oleh KPU dalam pemilu tahun 2010.

Fred Enanga, juru bicara kepolisian Uganda, mengatakan polisi sudah melancarkan kampanye nasional untuk membuang semua patung, karena katanya itu merupakan ancaman keamanan menjelang pemilihan presiden, legislatif dan pilkada.

Kepolisian juga menganjurkan kepada warga agar membantu penurunan patung-patung itu. [gp]

Recommended

XS
SM
MD
LG