Pemerintah Kolombia hari Minggu (13/9) menyampaikan keberatan atas dua pesawat militer Venezuela yang melintasi wilayahnya tanpa izin.
Tuduhan itu semakin meningkatkan ketegangan hubungan kedua negara pasca penutupan perbatasan Venezuela dan pengusiran lebih dari 1.400 warga Kolombia dari Venezuela.
Kolombia mengatakan angkatan udaranya mengetahui keberadaan kedua pesawat itu Sabtu siang, sekitar 3 kilometer di dalam wilayah Kolombia, tepatnya di Semenanjung Guajira. Ditambahkan pemerintah Kolombia akan meminta penjelasan resmi pemerintah Venezuela terkait insiden itu.