Tautan-tautan Akses

Komisi Pemilu Pantai Gading Mulai Hitung Kertas Suara


Petugas di sebuah TPS mempersiapkan ruangan sebelum pemungutan suara dimulai di wilayah Cocody, Abidjan (21/4). Saat ini petugas pemilu mulai menghitung hasil perolehan suara yang masuk, yang diperkirakan diikuti hanya 30 persen dari keseluruhan warga Pantai Gading yang memenuhi syarat untuk memilih.
Petugas di sebuah TPS mempersiapkan ruangan sebelum pemungutan suara dimulai di wilayah Cocody, Abidjan (21/4). Saat ini petugas pemilu mulai menghitung hasil perolehan suara yang masuk, yang diperkirakan diikuti hanya 30 persen dari keseluruhan warga Pantai Gading yang memenuhi syarat untuk memilih.

Para pejabat Komisi Pemilu di Pantai Gading mulai menghitung kertas suara setelah pemilu daerah diboikot oleh partai mantan presiden Laurent Gbagbo, Minggu (21/4).

Seorang jurubicara Komisi Pemilu Independen negara itu mengatakan partisipasi rakyat kira-kira 30 persen dari ke-5,7 juta orang yang memenuhi syarat untuk memilih.

Hampir 700 orang calon memperebutkan dewan kota dan tambahan 84 calon untuk jabatan-jabatan di daerah.

Pemilu itu adalah yang pertama di Pantai Gading dalam lebih 10 tahun, dan pertama kalinya pemerintah negara ekonomi terbesar di Afrika Barat itu telah menyelenggarakan pemilu sejak pemilihan presiden tahun 2010 yang disengketakan menjerumuskan negara tersebut ke dalam kekerasan.

Karena partai Gbagbo – Front Rakyat Pantai Gading – tidak ikut, pemilu itu menjadi ajang persaingan antara kedua partai yang berkuasa – Partai Republik Presiden Alassane Quattara dan Partai Demokrat Pantai Gading.

Front Rakyat Pantai Gading, FPI, telah menuntut agar pihak berwenang mereformasi komisi pemilu dan memberi pengampunan atas kejahatan yang dilakukan pada masa krisis pemilu 2010-2011.

Recommended

XS
SM
MD
LG