Tautan-tautan Akses

Korban Tewas dan Luka-luka Dibawa ke Rumah Sakit di Gaza setelah Serangan Israel Menghantam Deir al-Balah


Warga Palestina meratapi kepergian kerabat mereka yang tewas terbunuh dalam serangan udara Israel di Jalur Gaza di sebuah rumah sakit di Deir al Balah, pada 26 Januari 2024. (Foto: AP/Adel Hana)
Warga Palestina meratapi kepergian kerabat mereka yang tewas terbunuh dalam serangan udara Israel di Jalur Gaza di sebuah rumah sakit di Deir al Balah, pada 26 Januari 2024. (Foto: AP/Adel Hana)

Paramedis membawa korban tewas dan cedera ke sebuah rumah sakit di Gaza tengah pada Minggu (4/2) setelah serangan terbaru yang dilancarkan oleh Israel menghantam Kota Deir al-Balah.

Setidaknya tujuh orang tewas dan 15 lainnya cedera ketika serangan menghantam sebuah rumah, demikian menurut jurnalis kantor berita Associated Press di Rumah Sakit Martir al-Aqsa.

Para korban tersebut adalah bagian dari total korban di mana 15 tewas dan setidaknya 45 lainnya menderita cedera akibat serangan pada hari Minggu itu.

Laki-laki yang terluka dibawa dengan tandu dan troli, sementara mayat yang dibungkus dibawa ke kamar jenazah.

Sejumlah perawat juga tampak mengobati tiga anak laki-laki yang duduk di lantai rumah sakit yang padat itu.

Israel terus melakukan pengeboman dari udara di wilayah Gaza sementara menolak seruan internasional untuk menyepakati gencatan senjata.

Serangan Israel yang diluncurkan sebagai tanggapan atas serangan Hamas yang mematikan pada 7 Oktober lalu itu telah meratakan daerah kantong itu, menyebabkan 85% penduduknya mengungsi dan menyebabkan seperempat penduduknya terancam kelaparan.

Kementerian Kesehatan di Gaza mengatakan 127 mayat telah dibawa ke sejumlah rumah sakit dalam 24 jam terakhir, sehingga jumlah korban tewas akibat serangan Israel kini mencapai 27.365 orang.

PihakkKementerian tidak membedakan antara warga sipil dan kombatan, tetapi mengatakan kebanyakan dari korban yang tewas adalah perempuan dan anak-anak. [jm/ka]

Forum

XS
SM
MD
LG