Korea Utara mengatakan akan membebaskan seorang turis Jepang yang ditahannya awal bulan ini.
Kantor berita resmi KCNA mengidentifikasi turis itu sebagai Tomoyuki Sugimoto dalam sebuah pernyataan singkat, Senin (27/8). Dilaporkan bahwa pihak berwenang “dengan baik hati telah memutuskan untuk memaafkan dan mengusir” warga Jepang itu dari Korea Utara “atas dasar kemanusiaan.”
Berbagai kantor berita Jepang sebelumnya telah mengidentifikasi Sugimoto sebagai videografer yang mengunjungi Korea Utara dalam sebuah tur yang diatur oleh agen perjalanan asing.
Pemerintah Jepang baru-baru ini mengukuhkan bahwa Sugimoto diduga telah mengambil gambar video sebuah fasilitas militer ketika sedang mengunjungi kota pelabuhan Nampo di bagian barat Korea Utara.
Korea Utara mengatakan, Sugimoto “tetap dalam pengawasan” untuk diinterogasi karena “kejahatannya terhadap hukum Korea Utara,” tanpa menyebutkan pelanggarannya. [lt]