Tautan-tautan Akses

KTT G-2O Bahas Banyak Isu


Presiden Donald Trump (kanan) bertemu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin di sela-sela pertemuan KTT G-20, di Hamburg, Jerman, 7 Juli 2017.
Presiden Donald Trump (kanan) bertemu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin di sela-sela pertemuan KTT G-20, di Hamburg, Jerman, 7 Juli 2017.

Pemimpin 20 negara dengan ekonomi terkuat di dunia bertemu di Hamburg, Jerman, Jumat (7/6), dalam KTT G-20 dua hari yang ditujukan untuk mengusahakan kompromi dan mencari jawaban atas sejumlah isu, termasuk peraturan pasar finansial, perubahan iklim, jaringan suplai, dan usaha memerangi wabah.

Tuan rumah Kanselir Jerman Angela Merkel mengatakan, Kamis (6/7), ia berharap para pemimpin dapat menemukan kompromi dan jawaban atas banyak isu, meski prospek mencari persamaan dalam isu perubahan iklim dan isu perdagangan tidak pasti.

Presiden Amerika Serikat Donald Trump berada dalam posisi berseberangan dengan para pemimpin dunia sejak Amerika Serikat menarik diri dari Kesepakatan Iklim Paris 2015 yang ditujukan untuk mengatasi emisi gas rumah kaca, dan kebijakan “Mendahulukan Amerika“ terkait perdagangan internasional.

Trump pernah mengatakan, ia memiliki rencana tegas untuk memberlakukan bea tinggi dan kuota untuk impor baja, ancaman terkini dan mungkin paling serius untuk melindungi industri AS dan membuat khawatir mitra-mitranya di kelompok G-20.

Pertemuan tatap muka pertama pemimpin AS dengan sejawatnya dari Rusia, Vladimir Putin, Jumat (7/7) juga sangat dinanti-nantikan. Masyarakat intelijen AS menyimpulkan, Putin secara pribadi mengarahkan usaha untuk mengacaukan pemilu AS dan merusak reputasi saingan Trump, mantan Menlu AS Hillary Clinton.

Dalam sebuah pidato, Kamis (6/7), di Warsawa, Polandia, Trump menuding Rusia memiliki perilaku merusak dalam urusan dunia, pernyataan yang dibantah Moskow. [ab/uh]

XS
SM
MD
LG