Tautan-tautan Akses

Lahan Pemakaman Kuno Ditemukan Terendam Di Lepas Pantai Florida


ARSIP - Artis Kim Brandell menyiapkan tempat untuk menyiapkan sisa kremasi di Neptune Memorial Reef, hari Jumat, 15 Februari 2008 – 3,25 mil lepas pantai Key Biscayne, Fla (foto: AP Photo/Wilfredo Lee)
ARSIP - Artis Kim Brandell menyiapkan tempat untuk menyiapkan sisa kremasi di Neptune Memorial Reef, hari Jumat, 15 Februari 2008 – 3,25 mil lepas pantai Key Biscayne, Fla (foto: AP Photo/Wilfredo Lee)

Para pejabat negara bagian menyatakan para arkeologis telah menemukan situs pemakaman nenek moyang Penduduk Asli Amerika terendam di Teluk Meksiko di lepas pantai Florida.

Pejabat negara bagian Florida, Ken Detzner, mengumumkan hari Rabu bahawa situs arkeologis Manasota Key Offshore terletak di landas benua dekat Venice, yang terlindungi dalam apa yang tampaknya merupakan sebuah kolam air tawar dengan dasar tanah gambut.

Laporan terkait adanya situs tersebut diawali pada bulan Juni 2016 saat para penyelam mengidentifikasi apa yang tampaknya merupakan kerangka manusia. Arkeologis kemudian memastikan bahwa situs itu berasal dari masa Kuno Awal.

Para pejabat mengatakan lahan pemakaman prasejarah lepas pantai termasuk langka, dimana lokasi lain juga pernah ditemukan di Israel dan Denmark.

Situs itu dilindungi undang-undang, dan merupakan tindakan ilegal bagi siapapun yang tidak menerima kewenangan dari negara bagian untuk menggali atau memindahkan apapun. [ww]

XS
SM
MD
LG