Tautan-tautan Akses

Ledakan Bom Pinggir Jalan Afghanistan, 6 Tewas


Polisi Afghanistan memeriksa mobil yang terkena bom pinggir jalan di Nimroz. (Foto: Dok)
Polisi Afghanistan memeriksa mobil yang terkena bom pinggir jalan di Nimroz. (Foto: Dok)

Keenam orang yang tewas, termasuk empat anak-anak, seorang wanita dan seorang pria semuanya dari satu keluarga.

Seorang pejabat Afghanistan mengatakan bahwa sedikitnya enam waga sipil tewas ketika becak mereka melindas bom pinggir jalan di barat daya negara itu.

Ahmad Arab, juru bicara gubernur provinsi Nimroz mengatakan hari Kamis (23/4) bahwa ledakan itu terjadi malam kemarin. Keenam orang yang tewas, termasuk empat anak-anak, seorang wanita dan seorang pria semuanya dari satu keluarga.

Arab mengatakan seorang warga sipil lainnya luka-luka dalam pemboman di distrik Khashrod. Belum ada pihak yang sejauh ini mengaku bertanggung jawab atas ledakan itu.

Ledakan tersebut terjadi sehari setelah Taliban mengumumkan serangan musim semi mereka di Afghanistan. Pernyataan kepada media mengatakan serangan itu mulai hari Jumat.

Musim pertempuran ini akan menjadi yang pertama kalinya serangan tahunan pemberontak terhadap pemerintah Afghanistan terjadi tanpa pasukan NATO di medan tempur.

Recommended

XS
SM
MD
LG