Ledakan itu terjadi hari Kamis (27/11) di persimpangan Mararaba-Mubi, di negara bagian Adamawa.
VOA melaporkan pihak berwenang tidak yakin apakah ledakan itu merupakan kecelakaan, kemungkinan disebabkan oleh seorang prajurit yang membawa bom, atau serangan seorang pembom bunuh diri.
Adamawa merupakan salah satu negara bagian di mana pemerintah Nigeria bertempur melawan kelompok militan Boko Haram.
Para militan merebut kota Mubi bulan lalu sebagai bagian dari upaya membentuk sebuah negara Islam yang ketat di Nigeria timur laut. Pasukan pemerintah kini menguasai kembali kota itu.
Saksi mata mengatakan ledakan di jalan yang sibuk di Nigeria timur laut telah menewaskan lebih dari 30 orang.
Terkait
Paling Populer
1