Tautan-tautan Akses

Lolos dari Serangan di Masjid Selandia Baru, Tim Kriket Tiba di Bangladesh


Sabbir Ahmed, seorang anggota tim kriket Bangladesh tiba di Bandara Internasional Hazrat Shahjalal di Dhaka Bangladesh, 16 Maret, setibanya dari Selandia Baru. Tim kriket Bangladesh berhasil lolos dari penembakan di masjid di Kota Christchurch.
Sabbir Ahmed, seorang anggota tim kriket Bangladesh tiba di Bandara Internasional Hazrat Shahjalal di Dhaka Bangladesh, 16 Maret, setibanya dari Selandia Baru. Tim kriket Bangladesh berhasil lolos dari penembakan di masjid di Kota Christchurch.

Tim kriket Bangladesh tiba kembali di Dhaka dari Selandia Baru, Sabtu malam (16/3), setelah penembakan di dua masjid di Kota Christchurch, kantor berita Associated Press melaporkan.

Jumat (15/3), seorang laki-laki bersenjata mengenakan pakaian gaya militer menembaki para jamaah yang berkumpul untuk sholat di Masjid Al Noor, hanya 10 menit berjalan kaki dari stadion Hagley Oval, di mana tim Bangladesh akan bermain.

Sebuah bus yang membawa anggota tim itu baru saja melewati jalan dekat masjid ketika penembakan itu dimulai.

Para pemain dan staf pendukung tim sebelumnya berencana untuk salat di masjid itu sebelum ke lapangan untuk bergabung dengan rekan tim dan staf pelatih.

Para pemain berlindung di dalam bis itu sementara suara tembakan terdengar. [my]

XS
SM
MD
LG