Pihak berwenang Malaysia telah menemukan 10 jenazah pekerja migran Indonesia yang tenggelam ketika kapal yang mereka tumpangi terbalik di lepas pantai selatan Malaysia.
Seorang pejabat kepolisian laut Malaysia mengatakan Rabu (19/12), kapal itu diyakini sedang dalam perjalanan ke Pulau Batam ketika menghadapi cuaca yang buruk.
Para pejabat mengatakan, jenazah lima pria dan lima perempuan – termasuk seorang di antara mereka yang hamil – ditemukan Selasa ketika mereka hanyut ke pantai di negara bagian Johor.
Pejabat, yang menolak menyebutkan namanya karena tidak memiliki wewenang memberikan pernyataan, itu mengatakan, kapal tersebut diyakini terbalik Senin, sementara mayat-mayat yang ditemukan tidak terlihat mengalami kerusakan parah. Ia mengatakan, kemungkinan ada lebih banyak korban karena popok dan pakaian bayi ditemukan di pantai.
Pejabat kepolisian itu mengatakan, Rabu, operasi SAR masih berlangsung.
Seorang pejabat kepolisian laut Malaysia mengatakan Rabu (19/12), kapal itu diyakini sedang dalam perjalanan ke Pulau Batam ketika menghadapi cuaca yang buruk.
Para pejabat mengatakan, jenazah lima pria dan lima perempuan – termasuk seorang di antara mereka yang hamil – ditemukan Selasa ketika mereka hanyut ke pantai di negara bagian Johor.
Pejabat, yang menolak menyebutkan namanya karena tidak memiliki wewenang memberikan pernyataan, itu mengatakan, kapal tersebut diyakini terbalik Senin, sementara mayat-mayat yang ditemukan tidak terlihat mengalami kerusakan parah. Ia mengatakan, kemungkinan ada lebih banyak korban karena popok dan pakaian bayi ditemukan di pantai.
Pejabat kepolisian itu mengatakan, Rabu, operasi SAR masih berlangsung.