Tautan-tautan Akses

Mantan Sandera Iran Dimakamkan di TPU Veteran Kentucky


Empat warga AS yang disandera di Iran meminta pembebasan terhadap mereka pada 25 Desember 1980. Keempat warganya itu adalah (dari kiri ke kanan) William Belk, Thomas Schaefer, Donald Hohman, John Craves. Hohman baru-baru ini meninggal dunia akibat COVID-19. (Foto: AP)
Empat warga AS yang disandera di Iran meminta pembebasan terhadap mereka pada 25 Desember 1980. Keempat warganya itu adalah (dari kiri ke kanan) William Belk, Thomas Schaefer, Donald Hohman, John Craves. Hohman baru-baru ini meninggal dunia akibat COVID-19. (Foto: AP)

Seorang mantan tawanan semasa krisis penyanderaan di Iran telah dikebumikan bersama isterinya di sebuah pemakaman veteran di Kentucky, AS.

Donald Hohman termasuk diantara warga negara Amerika yang disandera di Iran selama 444 hari antara 1979 dan 1981.

Para sandera itu dibebaskan pada hari ketika Presiden Ronald Reagan menjabat pada 20 Januari 1981.

Hohman kemudian dianugerahi Medali Purple Heart, Legion of Merit dan penghargaan kehormatan lainnya, kata beberapa laporan media.

Hohman dan isteri, keduanya wafat pada usia 79, pernah tinggal di Elizabethtown, Kentucky.

Menantunya, Jocelyn Hohman, mengatakan kepada Lexington Herald-Leader bahwa keduanya meninggal hanya berselang beberapa hari setelah terjangkit COVID-19. Pasangan itu menjalani kehidupan pernikahan selama 52 tahun.

Jocelyn mengatakan American Legion Post 113 di Hardin County membantunya menggelar upacara pemakaman secara militer pada Jumat (12/11). [vm/jm]

XS
SM
MD
LG