Tautan-tautan Akses

Melania Trump Promosikan Program 'Be Best' di Kantor-kantor Federal


Ibu negara Melania Trump mengkampanyekan program "Jadilah Yang Terbaik" atau "Be Best" yang berfokus pada kesejahteraan anak-anak Amerika di Gedung Putih, Senin (18/3).
Ibu negara Melania Trump mengkampanyekan program "Jadilah Yang Terbaik" atau "Be Best" yang berfokus pada kesejahteraan anak-anak Amerika di Gedung Putih, Senin (18/3).

Ibu negara Amerika, Melania Trump menjadi tuan rumah pertemuan di Gedung Putih minggu ini untuk meninjau program pemuda di berbagai departemen dan lembaga pemerintah.

Kantor Ibu Negara mengatakan ia akan memimpin diskusi hari Senin (18/3) pada pertemuan Kelompok Kerja Antar-Lembaga untuk Program Pemuda.

Tujuannya adalah membangun dan meningkatkan program-program pemuda yang selaras dengan programnya "Jadilah Yang Terbaik" atau "Be Best" yang berfokus pada kesejahteraan anak-anak dan keamanan mereka di internet serta menghindari narkoba.

Kelompok kerja itu dibentuk pada masa pemerintahan Presiden George W. Bush. Kantor-kantor penting pemerintah yang berpartisipasi termasuk departemen Luar Negeri, Pertahanan, Kehakiman, Dalam Negeri, Perdagangan, Perburuhan, Kesehatan dan Layanan Manusia, Perumahan dan Pembangunan Perkotaan, Transportasi, dan Pendidikan.

Badan Perlindungan Lingkungan, Lembaga Nasional untuk Pelestarian Seni, Yayasan Sains Nasional, dan Badan Pembangunan Internasional A.S.termasuk diantara lembaga lainnya yang berpartisipasi. (my)

XS
SM
MD
LG