Tautan-tautan Akses

Menhan AS Puji Hubungan Pertahanan AS-Kenya


Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin dan Menteri Pertahanan Kenya Aden Duale berjabat tangan setelah menandatangani Perjanjian Kerjasama Pertahanan di Nairobi, Kenya 25 September 2023. (REUTERS/Monicah Mwangi)
Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin dan Menteri Pertahanan Kenya Aden Duale berjabat tangan setelah menandatangani Perjanjian Kerjasama Pertahanan di Nairobi, Kenya 25 September 2023. (REUTERS/Monicah Mwangi)

Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin, Selasa (26/9) memuji apa yang ia sebut “hubungan kuat” antara pasukan AS dan pasukan Kenya sewaktu ia bertemu dengan pasukan dari kedua negara di Kamp Simba di Manda Bay, Kenya.

“Anda adalah model interoperabilitas,” kata Austin. “Anda bekerja berdampingan setiap hari, saling menjaga, saling mendukung dan Anda menangani beberapa isu keamanan yang sangat penting.”

AS dan Kenya Senin menandatangani perjanjian pertahanan lima tahun yang bertujuan untuk memperkuat upaya-upaya kontraterorisme di Afrika Timur dan mendukung upaya Kenya untuk memimpin misi keamanan ke Haiti.

Austin mengatakan AS “berterima kasih kepada Kenya atas kepemimpinannya dalam mengatasi berbagai tantangan keamanan di kawasan dan seluruh dunia” dan berterima kasih kepada negara itu atas kesediaannya untuk memimpin pasukan keamanan multinasional untuk memerangi kekerasan oleh geng penjahat di Haiti.

Ia mengatakan pemerintahan presiden Joe Biden akan bekerja sama dengan Kongres guna mengamankan dana $100 juta yang dijanjikan untuk misi Haiti pekan lalu di sela-sela sidang Majelis Umum PBB.

“AS siap mendukung misi penting itu dengan menyediakan bantuan logistik dan keuangan yang kuat,” ujarnya.

Austin mendesak negara-negara lain agar meniru Kenya sebagai contoh dan memberikan lebih banyak personel, peralatan, dukungan, pelatihan dan dana untuk rencana misi keamanan multinasional ke Haiti.

Kenya telah berjanji akan mengirim 1.000 petugas keamanan ke Haiti untuk melawan kekerasan oleh geng yang meningkat sejak pembunuhan Presiden Haiti Jovenel Moise pada Juli 2021. Misi keamanan itu, yang belum disetujui oleh Dewan Keamanan PBB, diajukan oleh PM Haiti Arien Henry pada Oktober lalu. [uh/lt]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG