Tautan-tautan Akses

Menlu AS Bertemu Presiden Rusia di Kota Sochi


Menlu AS John Kerry (tengah) bertemu Presiden Rusia Vladimir Putin di kota Sochi, Rusia Selasa (12/5).
Menlu AS John Kerry (tengah) bertemu Presiden Rusia Vladimir Putin di kota Sochi, Rusia Selasa (12/5).

Menlu Amerika John Kerry bertemu Presiden Rusia Vladimir Putin di kota peristirahatan Sochi, Rusia hari Selasa (12/5).

Menteri Luar Negeri Amerika John Kerry hari Selasa (12/5) bertemu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin di kota peristirahatan Sochi. Ini merupakan lawatan pertama Kerry ke Rusia sejak hubungan kedua negara memburuk karena perbedaan pendapat yang tajam mengenai Ukraina dan Suriah.

Sebelum duduk bersama dengan Putin, Kerry bertemu dengan Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov selama lebih dari empat jam. Ini merupakan kunjungan pejabat Amerika tertinggi ke Rusia sejak krisis Ukraina dimulai pada awal 2014.

Departemen Luar Negeri Amerika menyatakan, Kerry dan Presiden Putin akan membahas berbagai “isu bilateral dan regional yang luas,” termasuk perjanjian nuklir Iran, Yaman dan Libya, sebagai bagian dari upaya yang sedang berlangsung untuk memastikan bahwa pandangan-pandangan Amerika disampaikan secara jelas.

Kerry kemungkinan besar akan menguji kesediaan Putin untuk membuat separatis pro-Rusia di Ukraina mematuhi perjanjian gencatan senjata yang rapuh, dan menaksir dukungan Rusia terhadap Presiden Suriah Bashar al-Assad, yang pasukannya baru-baru ini mengalami kekalahan dalam perang saudara selama empat tahun lebih. Amerika menginginkan suatu transisi politik untuk mengakhiri 45 tahun kekuasaan keluarga al-Assad.

Lawatan Kerry berlangsung pada waktu hubungan antara Washington dan Moskow merosot ke titik terendah pasca-Perang Dingin, di tengah-tengah perbedaan pendapat mengenai Ukraina dan Suriah. Lawatan tersebut tampaknya dirancang untuk lebih mempertahankan kontak antara kedua negara.

Seorang juru bicara Departemen Luar Negeri Amerika mengatakan pembicaraan itu juga membahas perundingan nuklir antara Iran dan enam negara yang mengusahakan persetujuan guna membendung program nuklir Teheran.

XS
SM
MD
LG