Tautan-tautan Akses

Menlu AS Kecam Upaya untuk Tunda Penerimaan Pengungsi Suriah


Menlu AS John Kerry mengecam upaya untuk menangguhkan rencana AS menerima 10 ribu pengungsi Suriah, dalam sebuah forum di Washington, Rabu (18/11).
Menlu AS John Kerry mengecam upaya untuk menangguhkan rencana AS menerima 10 ribu pengungsi Suriah, dalam sebuah forum di Washington, Rabu (18/11).

Menlu AS John Kerry menanggapi Ketua DPR AS yang mengimbau penangguhan rencana AS untuk menerima sampai 10 ribu pengungsi Suriah, karena alasan keamanan.

Menlu Amerika John Kerry telah menanggapi kecaman dari sejumlah anggota Kongres Amerika, gubernur dan kandidat calon presiden yang mempertanyakan kemampuan pemerintahan Barack Obama untuk memproses secara aman pengungsi Suriah.

Ia berkomentar hari Rabu (18/11) pada forum Departemen Luar Negeri mengenai keamanan di luar negeri, sehari setelah Ketua DPR AS, Paul Ryan mengimbau penangguhan rencana Amerika untuk menerima sampai 10 ribu pengungsi selama tahun depan.

Kerry menanyakan bagaimana seseorang tiba-tiba bisa mengatakan perempuan usia 50 tahun dengan cucu-cucunya bisa menjadi ancaman atau Amerika tidak bisa memproses orang secara memadai agar tetap selaras dengan nilai-nilainya.

Paul Ryan juga menghendaki persyaratan verifikasi yang lebih ketat bagi pengungsi Suriah dan Irak setelah para penyelidik dalam serangan teroris di Paris mendapati bukti bahwa salah seorang penyerang menyusup ke Eropa bersama pengungsi Suriah. [my/th]

XS
SM
MD
LG