Tautan-tautan Akses

Menlu AS: Suriah Mungkin Akan Segera Jalani Transisi Besar


Menlu AS John Kerry (kiri) memberikan pernyataan kepada media di Paris, Selasa (17/11).
Menlu AS John Kerry (kiri) memberikan pernyataan kepada media di Paris, Selasa (17/11).

Menlu AS John Kerry hari Selasa (17/11) mengatakan Suriah mungkin beberapa minggu lagi akan menjalani transisi besar.

Menteri Luar Negeri Amerika John Kerry mengatakan Suriah mungkin beberapa minggu lagi akan menjalani transisi besar, setelah pembicaraan internasional pekan lalu di Wina menghasilkan rencana luas untuk perubahan politik di negara yang dilanda perang itu.

Kerry hari Selasa (17/11) menyatakan perlunya bagi Iran dan Rusia “memberi kehidupan bagi proses itu” dengan menyumbang pada usaha mencapai gencatan senjata di Suriah, di mana 250 ribu orang telah tewas dalam perang hampir 5-tahun.

Presiden Suriah Bashar al-Assad didukung oleh Iran dan Rusia, tetapi Amerika Serikat tidak yakin ia harus turut dalam solusi jangka panjang bagi krisis politik Suriah.

Kerry mengatakan demikian di Paris setelah berbicara dengan Presiden Francois Hollande mengenai serangan teroris hari Jumat di ibukota Perancis itu.

Para menteri luar negeri dari 20 negara kuat dunia mengadakan pertemuan di Wina hari Sabtu lalu. Mereka sependapat mengenai perlunya mendatangkan wakil pemerintah dan oposisi Suriah ke pembicaraan yang ditengahi PBB sebelum tanggal 1 Januari. Mereka juga menyatakan dukungan pada penegakan pemerintahan yang kredibel, inklusif di Suriah dalam waktu 6 bulan dan pemilu bebas dan adil dalam waktu 18 bulan. [gp]

XS
SM
MD
LG