Tautan-tautan Akses

Mesir Resmikan Terusan Suez Baru


Di foto yang dikeluarkan oleh kantor Presiden Mesir, Presiden el-Sissi tersenyum pada seorang anak laki-laki yang melambaikan bendera nasional dari sebuah kapal pesiar era kerajaan yang berlayar ke lokasi acara pelebaran Terusan Suez, 6 Agustus 2015.
Di foto yang dikeluarkan oleh kantor Presiden Mesir, Presiden el-Sissi tersenyum pada seorang anak laki-laki yang melambaikan bendera nasional dari sebuah kapal pesiar era kerajaan yang berlayar ke lokasi acara pelebaran Terusan Suez, 6 Agustus 2015.

Mesir telah meresmikan perluasan besar Terusan Suez yang disebut oleh Presiden Abdel-Fattah el-Sissi sebagai pencapaian bersejarah yang dibutuhkan untuk mendorong ekonomi negara tersebut yang terseok-seok akibat pergolakan yang berlangsung selama bertahun-tahun.

Di acara peresmian yang meriah di kota kanal Ismalia, presiden Mesir membahas tentang ancaman teroris terkait proyek tersebut.

"Pengerjaan proyek ini berlangsung di tengah-tengah situasi yang tidak normal, dan situasi ini masih ada dan kita berusaha memeranginya dan kita akan mengalahkan mereka," kata Sissi setelah menandatangani sebuah perintah yang mengijinkan kapal-kapal melewati saluran air baru itu.

Perluasan yang memakan biaya sebesar $8,5 milyar ini termasuk penggalian dan pengerukan seluas 72 kilometer dari kanal sepanjang 193 kilometer tersebut dan membuat saluran air pararel untuk memungkinkan lalu lintas dua arah, menurut Associated Press.

Pemerintah Mesir mengatakan perluasan terusan ini akan menggandakan pendapatan tahunan kanal hingga $13,2 milyar pada tahun 2023.

Tapi beberapa ahli ekonomi dan pengamat pelayaran mempertanyakan apakah ada lalu lintas dan perdagangan timur-barat yang memadai untuk memenuhi target pendapatan yang ambisius tersebut.

Pemandangan Terusan Suez terlihat dari jembatan "Perdamaian" al-Salam di jalan di Ismalia sebelum acara pembukaan Terusan Suez Baru di Mesir, 6 Agustus 2015.
Pemandangan Terusan Suez terlihat dari jembatan "Perdamaian" al-Salam di jalan di Ismalia sebelum acara pembukaan Terusan Suez Baru di Mesir, 6 Agustus 2015.

Pejabat asing menghadiri peresmian terusan baru

Mengenakan seragam militer untuk acara khusus dan kacamata khas, Presiden Sissi tiba di acara peresmian dengan mengendarai helikopter militer dan naik ke kapal pesiar era kerajaan untuk berlayar di kanal tersebut. Kapal pesiar tersebut diapit oleh kapal perang angkatan laut Mesir ketika helikopter tersebut terbang di atasnya, sementara Sissi, melambaikan tangan pada para pendukung dan penari tradisional tampil.

Presiden Perancis Francois Hollande, Raja Yordania Abdullah dan Raja Bahrain Hamad bin Isa al-Khalifa adalah beberapa tamu yang menghadiri peresmian terusan itu. Presiden Palestina Mahmoud Abbas, Emir Syekh Kuwait Sabah al-Ahmed al-Sabah dan Perdana Menteri Yunani Alexis Tsipras juga menghadiri peresmian tersebut.

Perluasan kanal ini adalah agenda besar utama untuk mengeluarkan negara Arab yang paling padat penduduknya tersebut dari kemiskinan dan memastikan kekuasaan Sissi setelah ia menggulingkan Presiden Mesir Mohamed Morsi yang pertama kali dipilih oleh rakyat dari kalangan sipil pada tahun 2013 setelah demo massal.

XS
SM
MD
LG