Tautan-tautan Akses

Militer Israel Tembakkan Gas Airmata ke Seberang Perbatasan Lebanon


Peta wilayah Lebanon dan negara-negara sekitarnya.
Peta wilayah Lebanon dan negara-negara sekitarnya.

Kantor berita Lebanon mengatakan militer Israel menembakkan gas air mata ke seberang perbatasan untuk membubarkan demonstrasi kecil warga Lebanon yang memprotes kamera yang dipasang di sana.

Protes hari Sabtu (25/2) oleh penduduk Meiss el-Jabal, dekat perbatasan dengan Israel itu, dipimpin oleh seorang anggota parlemen Lebanon. Pemrotes menentang pemasangan kamera keamanan Israel dan sebuah panel sinar surya diperbatasan yang ditetapkan PBB yang mereka sebut “disengketakan.” Belum ada komentar dari PBB.

Tentara Israel mengatakan puluhan pemrotes menyeberang perbatasan internasional itu, yang mendorong pasukan Israel menembakkan gas air mata untuk membubarkan pemrotes “dan mencegah penyusupan lebih jauh ke wilayah Israel.”

Perbatasan Israel-Lebanon umumnya telah tentram sejak tahun 2006, ketika Israel dan Hezbollah berperang selama sebulan yang menewaskan 1.200 orang Lebanon dan 160 warga Israel, dan berakhir dengan kebuntuan. [gp]

XS
SM
MD
LG