Tautan-tautan Akses

Bilyuner dan Mogul Kasino Kirk Kerkorian Meninggal


Kirk Kerkorian berbicara kepada media di Las Vegas tahun 2005 (foto: dok).
Kirk Kerkorian berbicara kepada media di Las Vegas tahun 2005 (foto: dok).

Bilyuner dan mogul kasino Las Vegas, Kirk Kerkorian meninggal dunia dalam usia 98 tahun di Beverly Hills, Senin malam (15/6).

Kirk Kerkorian diketahui putus sekolah ketika berada di kelas delapan atau SMP kelas dua, tetapi kemudian berhasil membangun beberapa hotel terbesar di Las Vegas, mencoba mengambil-alih Chrysler, serta membeli dan menjual MGM dengan untung besar tiga kali.

Kerkorian dikenal pendiam dan bersahaja, berupaya menghabiskan sebagian besar hidupnya tanpa disorot dan jarang bersedia diwawancara. Ia menyebut dirinya sendiri sebagai “anak kota kecil yang beruntung”.

Kerkorian selalu menjauhi gemerlap pesta dan peluncuran film Hollywood. Ia lebih suka mengemudikan sendiri mobil jenis station-wagon Mercury-nya, daripada tiba di suatu acara resmi dengan mobil limusin mewah.

Kuasa hukumnya selama 40 tahun – Patty Glaser – mengatakan “Kerkorian adalah seseorang yang sangat pribadi, menarik diri dari pusat perhatian, baik dalam urusan bisnis maupun acara-acara amal”.

Setelah berhasil mendapat keuntungan pertama dengan menerbangkan para penjudi ke Las Vegas dengan “Trans International Airlines”, Kerkorian membangun “International Hotel” yang memiliki 30 lantai dengan 1.568 kamar – hotel terbesar di dunia ketika dibuka pada akhir tahun 1960an.

Ia mendatangkan Elvis Presley untuk mengadakan pertunjukkan di hotel itu tahun 1969, sewaktu musisi rock legendaris itu meluncurkan kembali karir musiknya.

Ketika Kerkorian membuka hotel “MGM Grand” yang pertama di Las Vegas tahun 1970an, hotel itu kembali menjadi hotel terbesar di dunia yang memiliki lebih dari dua ribu kamar dan ruang pertunjukan yang bisa menampung 1200 penonton. Beberapa tahun kemudian ia membangun “MGM Grand” lainnya yang memiliki lebih dari lima ribu kamar dan kembali menjadi hotel terbesar di dunia.

Kerkorian juga membeli dan menjual studio film MGM “Metro-Goldwyn-Mayer” tiga kali, yang tiap kalinya menghasilkan keuntungan bagi investasinya. Ia juga menanamkan investasi besar dalam industri mobil, tetapi gagal mengambilalih perusahaan mobil Chrysler.

“Apapun yang diperkirakan banyak orang, tidak pernah ada rencana utama” – ujar Kerkorian. “Setiap tahun adalah tahun yang baik bagi saya. Saya hanya mencoba menghasilkan sesuatu untuk makan, kemudian membuat sesuatu supaya bisa membeli mobil” tambahnya.

Senator Harry Reid hari Selasa (16/6) mengatakan “buku-buku sejarah akan menulis banyak hal tentang orang baik ini”.

Orang tuanya memberi nama Kerkor Kerkorian ketika ia dilahirkan di kota kecil Fresno di California pada tahun 1917. Ia adalah salah seorang dari empat anak petani buah-buahan Armenia yang miskin. Ia menikah tiga kali. Kerkorian dan istri keduanya punya dua anak perempuan – Tracy dan Linda.

XS
SM
MD
LG