Tautan-tautan Akses

500.000 Orang di Sydney dan Sekitarnya Diperintahkan Mengungsi


Tim Penanggulangan Keadaan Darurat Negara berdiri di dekat pintu masuk jembatan Windsor yang terendam banjir di pinggiran Sydney, Australia, Kamis, 3 Maret 2022. (Foto AP/Rick Rycroft)
Tim Penanggulangan Keadaan Darurat Negara berdiri di dekat pintu masuk jembatan Windsor yang terendam banjir di pinggiran Sydney, Australia, Kamis, 3 Maret 2022. (Foto AP/Rick Rycroft)

Sekitar 500.000 orang di Sydney dan kawasan sekitarnya pada Kamis (3/3) telah diberitahu untuk mengungsi atau bersiap-siap menyelamatkan diri dari banjir sewaktu hujan deras mengguyur wilayah pantai timur Australia.

Permukaan air sungai-sungai dilaporkan naik di kota terpadat di Australia itu yang berpenduduk sekitar 5 juta orang. Menteri Penanggulangan Keadaan Darurat Negara Bagian New South Wales Steph Cooke memperingatkan “kondisi cuaca berbahaya'' selama 24 jam ke depan.

Badan Meteorologi Australia memperingatkan kemungkinan terjadinya banjir bandang yang mengancam jiwa dan angin kencang dengan kecepatan maksimal 90 kilometer per jam.

Banjir besar diperkirakan terjadi di beberapa kawasan yang terletak dekat sungai-sungai di Sydney dan sekitarnya. Puluhan daerah pinggiran kota itu kini dalam keadaan siaga tinggi.

Sebuah bangunan terendam banjir di dekat Windsor di pinggiran Sydney, Australia, Kamis, 3 Maret 2022. (Foto AP/Rick Rycroft)
Sebuah bangunan terendam banjir di dekat Windsor di pinggiran Sydney, Australia, Kamis, 3 Maret 2022. (Foto AP/Rick Rycroft)

Dinas Penanggulangan Keadaan Darurat Negara Bagian New South Wales mengeluarkan perintah evakuasi kepada 200.000 warga dan peringatan evakuasi telah dikirim ke 300.000 warga lainnya.

Perdana Menteri New South Wales Dominic Perrottet mendesak warga untuk menanggapi perintah tersebut dengan serius. “Kami percaya bahwa segala sesuatunya akan menjadi lebih buruk sebelum menjadi lebih baik,`` kata Perrottet.

Peringatan banjir kecil juga dikeluarkan untuk masyarakat pesisir selatan Sydney.

Permukaan air banjir juga meningkat di Brisbane, kota terpadat ketiga di Australia, yang terletak sekitar 730 kilometer dari utara Sydney. Badai petir hebat dilaporkan melanda kota yang terletak di negara bagian Queensland itu.

Banjir telah merenggut 14 nyawa di Queensland dan New South Wales sejak 22 Februari. [ab/uh]

XS
SM
MD
LG