Orang tertua di Amerika, Mamie Rearden, dari negara bagian South Carolina, meninggal dunia hari Rabu lalu dalam usia 114 tahun. Ia dinyatakan sebagai orang tertua di Amerika sekitar dua pekan silam.
Rearden lahir pada tanggal 7 September 1898 di Edgefield, South Carolina, tempat ia tinggal seumur hidupnya.
Ia menjadi guru selama beberapa tahun, tetapi kemudian mengakhiri kariernya itu dan menjadi ibu rumah tangga. Ia menikah dengan Oacy selama 59 tahun hingga suaminya itu meninggal pada tahun 1979. Pasangan ini memiliki 11 anak, 10 di antaranya masih hidup.
Rearden belajar mengemudikan mobil pada usia 65 tahun. Setelah itu, Rearden mulai bekerja sebagai sukarelawan dalam program masyarakat setempat, yang membuatnya harus menyetir dalam jarak jauh untuk mencari anak-anak yang tidak diizinkan bersekolah oleh orang tua mereka.
Rearden lahir pada tanggal 7 September 1898 di Edgefield, South Carolina, tempat ia tinggal seumur hidupnya.
Ia menjadi guru selama beberapa tahun, tetapi kemudian mengakhiri kariernya itu dan menjadi ibu rumah tangga. Ia menikah dengan Oacy selama 59 tahun hingga suaminya itu meninggal pada tahun 1979. Pasangan ini memiliki 11 anak, 10 di antaranya masih hidup.
Rearden belajar mengemudikan mobil pada usia 65 tahun. Setelah itu, Rearden mulai bekerja sebagai sukarelawan dalam program masyarakat setempat, yang membuatnya harus menyetir dalam jarak jauh untuk mencari anak-anak yang tidak diizinkan bersekolah oleh orang tua mereka.