Tautan-tautan Akses

Parlemen Taiwan Kunjungi Wilayah Sengketa Spratly


Pulau Pagasa, salah satu pulau di kepualuan Spratly yang memicu ketegangan di kawasan Laut Cina Selatan (foto:dok).
Pulau Pagasa, salah satu pulau di kepualuan Spratly yang memicu ketegangan di kawasan Laut Cina Selatan (foto:dok).

Sekelompok anggota parlemen Taiwan mengunjungi kepulauan yang disengketakan di Laut Cina Selatan untuk memperbarui klaim Taiwan atas wilayah itu.

Tiga anggota parlemen dari partai berkuasa hari Senin mendarat di Taiping, daratan terluas di kepulauan Spratly.

Kepulauan Spratly dan perairan disekitarnya diperkirakan kaya dengan minyak dan gas alam. Berbagai laporan berita Taiwan mengatakan ketiga pejabat diberi penjelasan singkat oleh sekelompok personil militer yang bermarkas disana.

Kunjungan itu dilakukan ditengah meningkatnya ketegangan di Spratly, yang juga diklaim secara sebagian atau sepenuhnya oleh Tiongkok, Brunei, Filipina, Vietnam dan Malaysia.

Tiongkok bulan lalu menahan 21 nelayan Vietman atas dugaan melanggar klaim wilayah Beijing atas kepulauan lain disana yang dikenal sebagai Paracels. Para nelayan itu dibebaskan minggu lalu, setelah Tiongkok mengatakan mereka menandatangani perjanjian untuk tidak melanggar hak-hak maritim Tiongkok, khususnya menangkap ikan di perairan dalam teritorinya.

Recommended

XS
SM
MD
LG