Tautan-tautan Akses

Partai Berkuasa Jepang Usahakan Sidang Kode Etik Parlemen bagi Ozawa


Mantan pemimpin Partai Demokrat Jepang (DPJ), Ichiro Ozawa.
Mantan pemimpin Partai Demokrat Jepang (DPJ), Ichiro Ozawa.

Ichiro Ozawa dapat dikenakan dakwaan sehubungan tuduhan bahwa ia telah mengumpulkan dana politik yang ia kontrol secara tidak sah.

Para pejabat senior partai berkuasa Jepang sepakat Senin ini, untuk secara resmi meminta seorang anggota berpengaruh partai itu untuk tampil dalam sebuah sidang kode etik parlemen guna menjawab serangkaian pertanyaan.

Ichiro Ozawa, mantan pemimpin Partai Demokrat Jepang (DPJ), mungkin dapat dikenakan dakwaan bulan depan, sehubungan dengan tuduhan bahwa dia telah mengumpulkan dana politik yang ia kontrol secara tidak sah.

Skandal tersebut turut merongrong dukungan rakyat terhadap PM Naoto Kan. SekJen DPJ Katsuya Okada memberitahu wartawan Senin ini bahwa Partai Demokrat Jerpang tidak akan dapat mengharapkan kepercayaan dari rakyat apabila partai itu tidak bersikap terbuka tentang masalah uang dan politik.

Tetapi, putusan tadi mengancam terjadinya perpecahan dalam partai, yang memiliki banyak anggota yang setia mendukung Ozawa.

Hari Minggu kemarin, Menteri kabinet Yoshito Sengoku mengisyaratkan bahwa Ozawa harus mundur dari DPJ, jika dakwaan dikenakan terhadapnya, sebagaimana yang telah diduga.

XS
SM
MD
LG