Tautan-tautan Akses

Paus Sambut Gencatan Senjata Armenia-Azerbaijan


Paus Fransiskus berbicara di Vatikan (foto: dok).
Paus Fransiskus berbicara di Vatikan (foto: dok).

Paus Fransiskus hari Minggu (11/10) menyambut baik tercapainya gencatan senjata antara Armenia dan Azerbaijan terkait konflik di Nagorno-Karabakh.

Berbicara di Vatikan, Paus juga menyampaikan kepedihannya “karena jatuhnya korban, penderitaan yang terjadi; dan kehancuran rumah dan tempat ibadah” di Nagorno-Karabakh.

Paus juga menyampaikan rasa bela sungkawa pada mereka yang menjadi korban kebakaran, yang menurutnya “telah menghancurkan banyak wilayah di planet ini,” dan berterima kasih pada para petugas pemadam kebakaran dan sukarelawan. Ia mencontohkan kebakaran di pantai barat Amerika, khususnya di California, serta di wilayah Amerika Tengah; dari Pantanal di Brazil hingga Paraguay dan tepi Sungai Parana di Argentina. [em/lt]

Recommended

XS
SM
MD
LG