Tautan-tautan Akses

PBB akan Ambil Pendekatan Positif terhadap Pemerintahan Trump


Sekjen PBB Antonio Guterres mengatakan akan mengambil pendekatan positif menghadapi pemerintahan baru AS (foto: dok).
Sekjen PBB Antonio Guterres mengatakan akan mengambil pendekatan positif menghadapi pemerintahan baru AS (foto: dok).

Sekjen PBB yang baru, Antonio Guterres mengatakan akan mengambil pendekatan positif dan membangun dalam menghadapi pemerintahan baru Trump, terkait banyak isu berat yang dihadapi dunia sekarang.

Antonio Guterres, menerima jabatan sebagai sekjen PBB pada saat badan dunia itu mencapai titik terendah khususnya diantara lingkaran politik tertentu di Amerika.

Tapi Gutteres, politisi dan diplomat yang berpengalaman mengabaikan komentar-komentar dan tindakan negatif dengan janji untuk terlibat secara konstruktif dengan pemerintahan baru Amerika dan mencari cara-cara dimana mereka bisa bekerja sama dengan cara positif.

(“Saya akan mengutip apa yang dikatakan Presiden Trump bahwa ada banyak potensi di PBB. Itulah pandangan saya dan kita perlu bekerjasama untuk mereformasi PBB guna memastikan potensi tersebut terpenuhi. Jelas ada keputusan-keputusan DK dimana Sekjen tidak punya pengaruh,” paparnya.

Guterres merujuk pada proposal Senator Partai Republik, Lindsay Graham dari South Carolina dan Ted Cruz dari Texas baru-baru ini untuk memangkas dana bagi PBB jika DK tidak membatalkan resolusi yang disahkannya yang mengecam permukiman-permukiman Israel di Tepi Barat.

“Saya akan berusaha sebaik mungkin untuk menciptakan lingkungan dialog dan kerja sama yang akan memungkinkan semua masalah ini dibahas seefektif mungkin,” imbuhnya.

Sekjen Gutteres terbuka mengenai perlunya mereformasi PBB. Ia mengatakan bangga akan kinerja baik PBB selama beberapa dekade dalam hal kemanusiaan dan tindakan-tindakan menjaga perdamaian. Meski demikian ia mengakui kekurangan-kekurangan dan kegagalan organisasi itu dan berjanji untuk mengatasinya.

Ia mengatakan prioritasnya adalah membuat PBB lebih efektif dalam mengatasi konflik-konflik global yang meningkat drastis. Ia mengatakan akan mengupayakan PBB berubah dari organisasi yang reaktif menjadi organisasi yang mencegah konflik sebelum konflik itu pecah. [my/al]

XS
SM
MD
LG