Tautan-tautan Akses

Pekerja Bantuan Amerika yang Tertular Ebola di Afrika Pulang ke AS


Petugas medis mengantarkan makanan kepada pasien di daerah isolasi. (Foto: dok.)
Petugas medis mengantarkan makanan kepada pasien di daerah isolasi. (Foto: dok.)

Seorang pekerja bantuan Amerika yang jatuh sakit virus Ebola di Afrika Barat akan pulang ke Amerika Serikat dalam beberapa hari mendatang.

Para pejabat rumah sakit di Universitas Emory mengukuhkan pasien itu akan dirawat dalam ruangan isolasi khusus di sana, tetapi tidak mau menyebut nama orang itu.

Rumah sakit universitas di Atlanta, Georgia, itu mempunyai satu dari hanya 4 sarana serupa di Amerika Serikat, dan telah bekerjasama dengan Pusat Pengawasan dan Pencegahan Penyakit Menular atau CDC akan mendirikan unit khusus itu.

Sebelumnya hari Kamis, sekertaris pers Gedung Putih Josh Earnest mengatakan Departemen Luar negeri Amerika sedang bekerjasama dengan CDC untuk memperlancar pilihan membawa pulang para pekerja bantuan Amerika.

XS
SM
MD
LG