Tautan-tautan Akses

Pelaku Bom Bunuh Diri Serang Kedutaan Besar Irak di Kabul


Warga memeriksa sisa-sisa rumah mereka di lokasi serangan bom bunuh diri di Kabul, Afghanistan pekan lalu. Kedutaan Irak di Kabul menjadi target serangan bom bunuh diri hari Senin (31/7).(Foto:dok)
Warga memeriksa sisa-sisa rumah mereka di lokasi serangan bom bunuh diri di Kabul, Afghanistan pekan lalu. Kedutaan Irak di Kabul menjadi target serangan bom bunuh diri hari Senin (31/7).(Foto:dok)

Kepolisian Afghanistan mengatakan Kedutaan Besar Irak telah menjadi target serangan bom mobil yang berlanjut dengan baku tembak dan serangan masih terus berlangsung. Belum ada laporan mengenai korban jiwa.

Menurut dua anggota kepolisian, sebuah bom mobil meledak di luar gedung kedutaan dan diikuti baku tembak dengan sejumlah orang bersenjata yang berupaya memasuki gedung kedutaan yang berpusat di pusat ibukota Afghanistan.

Baku tembak terus berlangsung. Saksi-saksi mata di lokasi melaporkan mendengar suara-suara tembakan.

Dua sumber pejabat Kementerian Dalam Negeri tidak bersedia disebutkan namanya karena mereka tidak berwenang untuk berbicara dengan media.

Belum ada yang menyatakan bertanggung jawab atas penyerangan tersebut, namun Taliban dan afiliasi Negara Islam pernah melakukan serangan di Kabul. (fw/ww)

XS
SM
MD
LG