Tautan-tautan Akses

Seorang Pelawak Diperkirakan Menang Pilpres di Guatemala


Kandidat Presiden yang juga bekas pelawak TV, Jimmy Morales menjadi favorit kuat memenangkan pilpres di Guatemala (foto: dok).
Kandidat Presiden yang juga bekas pelawak TV, Jimmy Morales menjadi favorit kuat memenangkan pilpres di Guatemala (foto: dok).

Seorang bekas pelawak TV tanpa pengalaman politik berpeluang untuk menang pilpres setelah skandal korupsi menggulingkan pemimpin terakhir Guatemala.

Rakyat Guatemala memberikan suara dalam pemilu presiden putaran kedua sementara bekas pelawak TV tanpa pengalaman politik berpeluang untuk menang setelah skandal korupsi menggulingkan pemimpin terakhir negara itu dan memicu kemarahan rakyat dengan situasi politik.

Survei pemilih menunjukkan Jimmy Morales usia 46 tahun akan menang mudahdalam pemilihan putaran kedua hari Minggu melawan mantan ibu negara Sandra Torres yang juga bertekad untuk memberantas korupsi tapi oleh banyak pihak dianggap sebagai bagian dari politik lama.

Morales yang konservatif memulai persaingan menjadi presiden dengan dukungan 0.5 % bulan April lalu.

Dengan menggunakan statusnya sebagai orang luar politik dan janji pemerintah yang bersih, ia mencuat dalam jajak-jajak pendapat sejak penyelidikan penipuan bea cukai jutaan dolar menyebabkan pengunduran diri dan penangkapan Presiden Otto Perez yang menunggu persidangan mengenai tuduhan-tuduhan korupsi. [my]

Recommended

XS
SM
MD
LG