Hampir empat bulan setelah dimulainya protes antipemerintah di Iran, sebuah lembaga pemantau HAM yang berbasis di AS mengatakan 516 demonstran telah tewas.
Human Rights Activists News Agency, HRANA, Senin mengatakan bahwa di antara yang tewas terdapat 70 anak-anak.
Angka terbaru dari kelompok itu juga menyebutkan jumlah orang yang ditangkap lebih dari 19.200 orang, 687di antara mereka adalah mahasiswa.
Protes dimulai pada pertengahan September lalu sebagai tanggapan atas kematian Mahsa Amini dalam tahanan polisi. Perempuan berusia 22 tahun itu ditangkap oleh polisi moral Iran karena melanggar aturan berhijab. [uh/ab]
Forum