Tautan-tautan Akses

AS-Kuba akan Bahas Normalisasi Hubungan


Juru bicara Deplu Amerika Jen Psaki memberikan keterangan mengenai pembicaraan normalisasi AS-Kuba (foto: dok).
Juru bicara Deplu Amerika Jen Psaki memberikan keterangan mengenai pembicaraan normalisasi AS-Kuba (foto: dok).

Pembicaraan tingkat tinggi normalisasi hubungan antara Amerika dan Kuba untuk pertama kalinya dalam 50 tahun lebih akan dimulai di Havana tanggal 21 Januari.

Juru bicara Departemen Luar Negeri Amerika Jen Psaki mengatakan Asisten Menlu AS Roberta Jacobson akan memimpin delegasi Amerika.

Jen Psaki mengatakan Amerika memanfaatkan pembicaraan tentang migrasi yang telah dijadwalkan sebelumnya juga akan membahas pembukaan kembali hubungan diplomatik.

Ia mengatakan pembukaan dan pengiriman staf kedutaan, dan masalah visa akan menjadi salah satu topik.

Sementara itu, sebuah kelompok HAM Kuba mengatakan pemerintah telah membebaskan sedikitnya lima tahanan politik lagi dari daftar 53 tahanan yang diminta Amerika untuk dibebaskan.

Beberapa tahanan lainnya telah dibebaskan awal pekan ini, namun Departemen Luar Negeri Amerika belum mengumumkan nama mereka atau menyebut jumlah orang yang telah dibebaskan.

XS
SM
MD
LG