Tautan-tautan Akses

Pemerintah AS Perintahkan Konsulat Rusia di Seattle Ditutup


Gerbang kediaman konsul jenderal Rusia, Senin, 26 Maret 2018, di Seattle.
Gerbang kediaman konsul jenderal Rusia, Senin, 26 Maret 2018, di Seattle.

Warga Rusia bergegas menuju konsulat Rusia di Seattle untuk mendapatkan paspor. Konsulat Rusia yang terletak di pusat kota Seattle memasang papan pengumuman dalam bahasa Rusia yang mengatakan kantor itu ditutup dan tidak akan menerima permohonan paspor baru.

Senin (26/3), pemerintah Amerika memerintahkan agar kantor di Seattle itu ditutup dan mengumumkan bahwa 60 diplomat Rusia diusir sebagai hukuman atas dugaan peran Moskow dalam peracunan mantan mata-mata di Inggris.

Langkah di Seattle itu mengikuti penutupan konsulat Rusia di San Francisco tahun lalu. Dalam sebuah pernyataan, Wali Kota Seattle Jenny Durkan mengatakan "pertanyaan sebenarnya adalah mengapa butuh waktu begitu lama untuk membela sekutu kita dan mengambil tindakan terhadap pemerintah yang terus mengancam dan merongrong demokrasi kita.”

Durkan, anggota Partai Demokrat, adalah mantan jaksa federal yang ditunjuk oleh Presiden Barack Obama. [my/ds]

XS
SM
MD
LG