Pasukan yang dipimpin NATO di Afghanistan mengatakan seorang pemimpin senior jaringan Haqqani yang terkait al-Qaida tewas dalam serangan udara di provinsi Khost, Afghanistan barat daya, dekat perbatasan dengan Pakistan.
Militan itu, dikenal bernama Dilawar, tewas hari Selasa dalam serangan di distrik Musa Khel. Sebuah pernyataan mengatakan dua temannya juga tewas dalam serangan itu.
NATO mengatakan Dilawar adalah “bawahan utama” Haji Mali Khan, pemimpin utama jaringan Haqqani di Afghanistan. NATO mengatakan Dilawar tewas tepat seminggu setelah Khan ditangkap.
NATO menuduh Dilawar bekerja dengan Khan untuk merencanakan serangan terhadap pasukan Afghanistan dan koalisi di sepanjang daerah perbatasan.